Kelas : 2 A
Tema : 2 Bermain di Lingkunganku
Subtema : 1 Bermain di Lingkungan Rumah
Pembelajaran : PH Tema 1 Sub 4 dan Tema 2 Sub 1 Pb 2
KD : B.I (3.2) Matematika (3.4) SBdP (3.2)
Good morning my lovely students 2A.
How are you today? I hope you are always happy and healthy.
Before we study, let's listen the tausiyah first, pray dhuha together, and muroja'ah 😊
Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik dapat mencatat teks pendek berkaitan dengan berbagai keragaman benda di sekitar melalui pengamatan terhadap benda konkret dengan benar.
2. Peserta didik dapat mengidentifikasi berbagai aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari di rumah melalui membaca teks percakapan dengan benar.
Hari ini kita akan melaksanakan Penilaian Harian Tema 1 Sub 4 Hidup Rukun di Rumah. Sebelum mengerjakan soal, mari berdo'a agar ananda diberikan Allah kemudahan menjawab soal hari ini.
Ringkasan Materi :
MUATAN BAHASA INDONESIA (KD 3. 2 dan 4. 2)
Kosakata tentang Benda
Banyak benda yang digunakan untuk bermain.
Ciri-ciri benda tersebut bermacam-macam.
Ada yang berbeda bentuk, bahan, warna, permukaan, dan kegunaannya.
Perhatikan contoh berikut!
Kelereng berbentuk bola kecil yang terbuat dari kaca.
Warnanya bening berwarna-warni. Permukaannya halus dan licin.
Digunakan untuk bermain dengan cara dijentik jari.
Simpai berbentuk lingkaran, terbuat dari rotan atau plastik.
Simpai rotan berwarna coklat muda.
Simpai plastik berwarna-warni.
Simpai digunakan dengan cara diputar dipinggang.
Setiap benda mempunyai ciri masing-masing.
Ciri-ciri benda dapat dibedakan berdasarkan warna, ukuran, bentuk, wujud, permukaan, dan rasanya.
Permukaan benda ada yang halus dan kasar.
Kasar artinya kesat tidak halus. Halus artinya licin dan lembut.
Permukaan benda halus, misalnya buah apel.
Permukaan benda kasar, misalnya buah durian.
MUATAN PPKn (KD 3.2 dan 4. 2)
Aturan di Rumah
Kita memiliki aturan di rumah. Aturan dibuat sebagai petunjuk kita dalam bertingkah laku. Jika kita mematuhi aturan, semua kegiatan di rumah akan berjalan baik dan menyenangkan. Aturan yang ada di rumah telah disepakati oleh semua anggota keluarga. Setiap hari, banyak kegiatan yang kamu lakukan di rumah. Aturan dibuat agar kehidupan di rumah dapat berjalan damai.
Contoh aturan di rumah :
Bermain setelah belajar.
Ikut membantu Ibu merapikan tempat tidur.
Menonton televisi di luar jam belajar.
Menggunakan telepon genggam sesuai keperluan.
Berdoa sebelum makan.
Kita harus tetap mematuhi aturan saat bermain.
Salah satunya tidak boleh lupa waktu.
Lupa waktu membuat kegiatan lain terganggu.
Misalnya, kita jadi terlambat pulang ke rumah.
Tugas
Kerjakanlah latihan soal di buku cetak tema 2 halaman 18 pada buku latihan tema !
Penutup
Sampai disini dahulu materi kita hari ini tentang kosakata benda dan aturan di rumah. Bu guru harap, anak-anak kelas 2A bisa mematuhi aturan yang ada di rumah kalian masing-masing.
Tetap jaga kebersihan dan kesehatan, see you on wednesday kids 🥰
Tidak ada komentar:
Posting Komentar